PTQ. Pondok Bambu Kembali Gelar Tes Masuk Bagi Calon Santriwati

270
Dua calon santriwati tengah mengikuti Tes Baca dan Tulis Al-Quran di Pesantren Tahfizhul Quran (PTQ) Pondok Bambu Parung, Kab. Bogor pada Ahad (18/6/2023). (Foto: Sutanto/OMG)

Bogor, Muslim Obsession – Pesantren Tahfizhul Quran (PTQ) Pondok Bambu kembali melaksanakan Tes Masuk Calon Santri untuk tahun ajaran 2023/2024, Ahad (18/6/2023). Tes yang digelar sejak pukul 07.30 WIB tersebut diikuti puluhan santriwati yang berasal dari berbagai daerah.

Kepala PTQ. Pondok Bambu, Ustadz Yandi Ariana Al-Hafizh mengatakan, tes kali ini dikhususkan bagi calon santriwati atau calon santri perempuan. Adapun tes masuk untuk calon santri atau santri laki-laki telah dilaksanakan pada Ahad pekan lalu.

“Alhamdulillah, para calon santriwati dan walisantri sudah mulai datang, bahkan sejak pukul 06.30 pagi tadi,” ujar Ustadz Yandi.

BACA JUGA: Puluhan Calon Santri Ikuti Tes Masuk di Pesantren Tahfizhul Quran (PTQ) Pondok Bambu

Para calon santriwati, imbuh Ustadz Yandi, selain berasal dari Bogor dan sekitarnya, ada juga yang datang dari Bekasi, Depok, Serang, dan Garut. Mereka tampak antusias karena datang tepat waktu sebelum tes dimulai.

Seperti tes masuk untuk para calon santri, kali ini calon santriwati juga mengikut sejumlah rangkaian tes, seperti tes baca dan tulis Al-Quran, tes potensi akademi, dan wawancara santri.

“Orangtua atau walisantri juga kami wawancara untuk mendapatkan informasi yang lebih utuh tentang kondisi para calon santriwati, baik kesehatan maupun perilaku keseharian mereka di rumah,” jelas Ustadz Yandi.

Sebaliknya, tambahnya, orangtua atau walisantri juga mendapatkan penjelasan seputar kurikulum, tata tertib, hingga model peraturan lainnya yang diberlakukan di PTQ. Pondok Bambu.

BACA JUGA: FOTO: Tes Masuk Calon Santri Baru di PTQ Pondok Bambu

“Insya Allah pengumuman kelulusan akan kami berikan pekan ini. Besok, panitia dan tim penguji akan rapat untuk menentukan hasil siapa saja di antara mereka yang akan diterima sebagai santri dan santriwati PTQ. Pondok Bambu,” pungkasnya.

Untuk diketahui, PTQ. Pondok Bambu merupakan pesantren khusus bagi anak-anak yatim dan dhuafa yang dikelola Yayasan Persaudaraan Umat Madani.

Terletak di Desa Cogreg, Keamatan Parung, Kabupaten Bogor, PTQ. Pondok Bambu diasuh oleh Abah KH. Drs. Usamah Hisyam, M.Sos yang juga merupakan Ketua Umum PARMUSI (Persaudaraan Muslimin Indonesia).

Pesantren yang berada di lingkungan asri ini menerapkan sistem pendidikan pondok dan madrasah, dimana para santri tidak hanya mendapatkan pelajaran keislaman di pondok, melainkan juga belajar pendidikan formal di Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah.

Para santri yatim dan dhuafa di PTQ. Pondok Bambu dibina dan didik dengan kurikulum tahfizhul Quran, kitab klasik, dan dibiasakan untuk berkomunikasi dengan Bahasa Arab dan Inggris dalam percakapan sehari-harinya. (Fath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here