Kaum Rebahan Catat Nih! 6 Manfaat Aktivitas Fisik Bagi Tubuh

177
Manfaat Aerobik (Foto: Istimewa)

Muslim Obsession – Meski di siang hari cuaca saat ini sedang amat panas. Tetaplah penting bagi kita untuk terus menjaga kesehatan tubuh kita.

Hal ini dilakukan agar aktivitas kita sehari-hari tetap berjalan lancar dan bebas dari gangguan penyakit.

Salah satu langkah yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan adalah rutin melakukan aktivitas fisik ringan seperti membersihkan rumah, bermain bersama anak, hingga berolahraga ringan minimal 30 menit sehari.

Selain menjaga kesehatan tubuh, aktivitas fisik rutin juga dapat membuat kita terhindar dari penyakit yang mengganggu kesehatan mental kita.

Manfaat Aktivitas Fisik bagi Tubuh

Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan jika melakukan aktivitas fisik secara rutin, sebagaimana direkomendasikan Kementerian Kesehatan:

1. Mengendalikan kadar kolesterol

2. Mengendalikan stres

3. Mengurangi kecemasan

4. Memperbaiki kelenturan sendi dan kekuatan otot

5. Memperbaiki postur tubuh

6. Menurunkan risiko keropos tulang (osteoporosis) pada wanita

Dengan mengetahui ragam manfaat aktivitas fisik bagi tubuh, masyarakat diharapkan dapat lebih termotivasi dan mau melakukan aktivitas fisik sebagai salah satu bentuk perilaku hidup sehat.

Selain itu, masyarakat diharapkan juga dapat mengimbangi aktivitas fisik dengan rutin konsumsi makanan bergizi serta mendapatkan jam tidur yang cukup dan sesuai, agar tubuh lebih sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

Pastikan juga untuk rutin melakukan pemeriksaan kesehatan ke fasilitas kesehatan terdekat untuk meminimalisir berbagai potensi penyakit yang dapat menjangkiti tubuh.

Dengan melakukan pemeriksaan kesehatan rutin, masyarakat bisa mendapatkan penanganan sedini mungkin dari petugas kesehatan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here