Bukan di Lombok, Jenazah Syekh Ali Jaber Akan Dimakamkan di Ponpes Daarul Quran

798
Syekh Ali Jaber. Foto istimewa.
Syaikh Ali Jaber. (Foto istimewa).

Jakarta, Muslim Obsession – Jenazah Syekh Ali Jaber rencananya dimakamkan di komplek pemakaman Pondok Pesantren Daarul Quran (DaQu) di Tangerang, Banten, Kamis (14/1/2021) sore ini. Ponpes DaQu sendiri merupakan pondok pesantren yang dikelola sahabat Syekh Ali Jaber, Ustadz Yusuf Mansur (UYM)

Dari pantauan, jenazah Syekh Ali Jaber dibawa dari RS Yarsi Cempaka Putih, Jakarta Pusat, sekitar pukul 13.30 WIB. Tampak banyak kendaraan, baik mobil maupun motor, mengiringi mobil yang membawa jenazah Syekh Ali Jaber.

Padahal sebelumnya, pihak keluarga meminta masyarakat tidak ikut dalam iring-iringan saat mengantar jenazah hingga pemakaman di Pondok Pesantren Darul Quran, Ketapang, Tangerang.

Mewakili keluarga Syekh Ali Jabar, Habib Abdurrahman Al-Habsyi meminta masyarakat banyak berdoa dan melakukan shalat ghoib di rumah masing-masing. Anjuran yang sama juga diungkapkan Ustadz Yusuf Mansur dalam tayangan videonya di YouTube dan Instagram.

Seperti diketahui, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada Kamis (14/1/2021) sekitar pukul 08.38 pagi ini di RS Yarsi Jakarta.

Ulama asal Madinah, Arab Saudi itu terkonfirmasi positif Covid-19 dan mendapatkan perawatan intensif di sebuah rumah sakit. Namun demikian, Habib Abdurrahman Al-Habsyi memastikan bahwa sebelum wafatnya, Syekh Ali Jaber berstatus negatif dari Covid-19. (Fath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here