Prabowo: Ada yang Ngejek Saya, Sudah Kalah Mau Maju Lagi

365
Prabowo Subianto 1
Prabowo Subianto

Jakarta, Muslim Obsession – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengakui banyak mendengar ejekan dari masyarakat yang tidak suka dirinya. Khususnya terkait keinginannya untuk kembali maju sebagai calon presiden di Pemilu 2024, meski sudah dua kali kalah bertarung.

“Saya sudah dicalonkan oleh Partai Gerindra untuk maju lagi di Pilpres tahun 2024. Ada yang mengejek saya waktu itu, mengenyek ‘Prabowo ini sudah berapa kali kalah masih mau maju lagi’, dia tidak tahu bahwa Prabowo Subianto adalah pejuang merah putih,” kata Prabowo Subianto berdasarkan YT Gerindra TV, Rabu (3/5/2023).

Prabowo menegaskan dirinya memang tidak kenal kata menyerah. Dia juga mengutip kata-kata Jenderal Besar Sudirman untuk tidak sekali-sekali menyerah.

“Saya dididik, saya dididik dari hari pertama sebagai prajurit oleh pelatih-pelatih saya, oleh senior-senior saya, oleh angkatan 45, saya dididik tidak mengenal menyerah. Idola kita, icon kita, panutan kita adalah Jenderal Besar Sudirman dan beliau ajarkan jangan sekali-sekali menyerah, tidak mengenal menyerah itu nilai-nilai 45 saudara-saudara,” ucapnya.

Prabowo menegaskan akan berjuang sampai napas terakhir. Dia mengaku akan berjuang sampai titik darah penghabisan.

“Tidak mengenal menyerah, kita diajarkan sampai napas kita yang terakhir. Selama hayat ada di kandung badan, kita berjuang terus sampai titik darah penghabisan saudara-saudara,” ujarnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here