Khutbah di Masjid Arab Saudi Dibatasi, Maksimal 10 Menit

523

Riyadh, Muslim Obsession – Kementerian Urusan Islam, Dakwah, dan Bimbingan Arab Saudi Sheikh Abdullatif Al-Asheikh mengumumkan, pemberlakukam aturan khutbah di masjid yang hanya dibatasi maksimal waktunya 10 menit. Hal ini karena adanya temuan penyebaran virus corona pada jamaah saat shalat di masjid.

“Khutbah diizinkan disampaikan di masjid tetapi tidak boleh melebihi 10 menit,” kata kementerian dilansir dari Arab News, Jumat (26/3).

Kementerian mengatakan, penyelenggaraan kelas dan ceramah agama di masjid masih ditangguhkan. Sehingga kegiatan pembelajaran dan ceramah agama tetap dilanjutkan dari jarak jauh.

Melalui pengumuman tersebut Al-Asheikh meminta semua karyawan masjid untuk mematuhi semua tindakan pencegahan Covid-19, untuk memastikan keselamatan dan kesehatan jamaah.

Selain itu, Kementerian juga telah menutup sementara tujuh masjid di enam wilayah, setelah beberapa jamaah dinyatakan positif virus corona. Sehingga total masjid yang ditutup sementara ini sebanyak 364 masjid. Masjid-masjid tersebut akan ditutup sementara selama 46 hari.

Selama penutupan, masjid akan dilakukan sterilisasi. Saat ini sudah ada 347 masjid dibuka kembali setelah langkah-langkah sanitasi selesai.

Tujuh masjid yang dilakukan penutupan sementara adalah dua masjid berada di Riyadh, dan satu di masing-masing wilayah Tabuk, Perbatasan Utara, Madinah, Qassim dan Provinsi Timur. Sedangkan 11 masjid yang telah dibuka kembali yakni di Riyadh, Makkah, Asir dan Najran.

Kementerian memuji kerja sama jamaah dan staf masjid dalam memenuhi persyaratan kesehatan dan keselamatan. “Pihak berwenang akan terus membersihkan masjid dan menerapkan langkah-langkah untuk memastikan keamanan pengunjung,” tambah kementerian itu. (Albar)

BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here