Kasus Pembunuhan Jamal Khashoggi Akan Dibuat Film Dokumenter

929
Proses pembuatan film dokumenter pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi (Foto: Anadolu Agency)

Istanbul, Muslim Obsession – Sutradara sekaligus aktor pemenang piala Oscar, Sean Penn sedang menggarap film dokumenter baru tentang pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi, yang tewas di kantor konsulat Saudi di Istanbul.

Untuk itu, Penn bersama 10 awak media, melakukan pemotretan di depan gedung konsulat pada Rabu (5/12/2018).

Baca Juga:

Ini Alasan Trump Enggan Mendengar Rekaman Pembunuhan Jamal Khashoggi

CIA Tuding Putra Mahkota Saudi ‘Dalang’ Pembunuhan Khashoggi

Saudi Akhirnya Akui Jenazah Jamal Khashoggi Dimutilasi

Shalat Ghaib untuk Jamal Khashoggi Digelar di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

Anadolu Agency melaporkan pada Kamis (6/12/2018) pemenang piala Oscar dua kali berturut-turut itu juga terlihat berada di dekat kediaman konsul jenderal.

Khashoggi, kolumnis untuk Washington Post dan seorang warga AS sejak tahun 2017, tewas di kantor konsulat Saudi di Istanbul pada 2 Oktober 2018.

Kedatangannya bertujuan untuk mendapatkan dokumen terkait rencana pernikahannya.

Namun, pada saat yang sama dia dinyatakan dibunuh dan hingga kini keberadaan jenazahnya masih belum diketahui.

Sejauh ini, sebanyak 21 orang termasuk petugas keamanan telah ditangkap di Arab Saudi. Mereka diduga terlibat dalam aksi pembunuhan jurnalis Khashoggi. (Vina)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here