Tahun Baru, Semangat Baru

532

Oleh: Prof Haedar Nashir (Ketua Umum PP Muhammadiyah)

Jika ada pertanyaan, Anda ingin hidup baik? Ingin punya kendaraan sendiri, rumah sendiri, bank sendiri, perusahaan sendiri. Ingin jadi orang sukses? Jawabannya tentu “ya”!

Tidak perlu survey atau penelitian untuk mengetahui jawaban elementer itu. Jawabannya pasti “Ya 100%”. Kalau ada orang menjawab tidak, baru perlu survey dan penelitian. Kenapa ada orang yang tidak ingin hal-hal yang baik dan positif?

Setiap orang normal tentu ingin sukses dan segala hal yang positif dalam hidupnya. Masalahnya, bagaimana agar menjadi orang berhasil dan sampai pada tujuan yang dicita-citakan itu? Inilah yang perlu dipertanyakan dan memperoleh jawaban. Cara itu penting untuk menuju tujuan. Istilah kerennya harus ada goal attainment, bagaimana cara mencapai tujuan, kata Talcott Parsons, sisolog teori sistem. Kata pepatah, “banyak jalan menuju Roma”. Satu jalan tepat atau baik menurut satu orang, belum tentu sama menurut orang lain. Hal yang harus dijauhi ialah ironi, ingin yang baik tetapi hanya bicara dan berteori, tanpa tahu cara dan ikhtiar untuk mencapainya.

Tanya kepada sepuluh orang terkaya di dunia saat ini seperti Jeff Bezos (AS, Amazon), Bill Gates (AS, Microsoft), Bernard Arnault & Family (Prancis, LVMH), Mark Zuckerberg (AS, Facebook), Elon Musk (AS, Tesla, SpaceX), Warren Buffet (AS, Berkshire Hathaway), Mukesh Ambani (India, Petrochemicals, oil & gas), Larry Ellison (AS, Sofware, Oracle Corporation), Steve Ballmer (AS, Microsoft), dan Larry Page (AS, Google). Bagaimana mereka mencapai puncak keberhasilan. Mereka bekerja keras dan berintegritas, serta prosesnya tidak ada yang instant. Mayoritas bergerak di bisnis teknologi informasi, yang super efisien. Untuk sukses tidak selalu harus memiliki sesuatu yang bersifat fisik dan kelembagaan, tetapi tahu apa yang mesti dilakukan dengan kerja keras dan kegigihan. Orang-orang atau perusahaan atau organisasi sukses pada umumnya meraih keberhasilan melalui proses yang dinamis, tidak sekali jadi. Orang-orang sukses di negeri ini juga dimulai dari awal, tidak langsung ke akhir cerita. Perjuangannya jatuh bangun dengan segala usaha yang gigih dan pengorbanan.

Jadi jika ingin mencapai apa yang dituju maka haruslah tahu juga cara dan syaratnya, bukan sekadar keinginan. Memiliki keinginan sudah baik sebagai tanda orang itu hidup. Tetapi keinginan itu sendiri harus diperjelas menjadi tujuan yang dapat dicapai disertai langkah yang jelas bagaimana proses mencapainya. Bukan sesuatu yang utopia atau asal berkeinginan. Biasanya orang banyak gagal atau tidak berhasil mencapai tujuan karena terbuai keinginan muluk-muluk, lebih-lebih tidak disertai cara yang jelas dalam usaha mewujudkannya. Sebatas ingin, minus ikhtiar dan segala syarat untuk mencapai tujuan. Lebih banyak bicara dan berteori, sering bombastis, tanpa jelas tujuan dan langkahnya. Ada yang berusaha tapi tidak mengarah ke tujuan, ibarat mau ke utara tapi bergerak ke selatan dengan argumen bumi bulat akhirnya akan sampai juga. Padahal bulatnya bumi tidak sesederhana yang dibayangkan. Jangan ngoyoworo kata orang Jawa, ibarat punduk merindukan bulan.

Salah satu kunci kesuksesan ialah kerja keras. Jika ingin tahun 2021 lebih baik dari sebelumnya, maka tengoklah apa yang positif dan negatif di tahun 2020. Buang yang negatif dan kembangkan yang positif. Kalau ada kegagalan, jangan biasakan menyalahkan pihak lain, introspeksilah diri sendiri. Orang yang selalu menyalahkan pihak lain pertanda bermental kalahan dan pinggiran. Jika ingin berhasil, bikin langkah lebih baik di tahun baru dengan semangat, pikiran, dan tindakan yang positif-konstrukrif. Semuanya terus dijalani dengan kesungguhan dan optimisme yang baik. Kalaupun ada masalah diurai satu persatu dan dicari solusi yang realistik.

Apalagi kita masih menghadapi pandemi Covid-19 yang masih meninggi. Masalah tidak harus diratapi, jangan pula dianggap remeh dan disikapi naif. Masalah harus dicarikan solusi dengan ikhtiar yang sungguh-sungguh disertai munajat kepada Dzat Ilahi dengan sepenuh hati.

Maka mari melangkah di tahun baru 2021 dengan semangat baru. Modal utamanya semangat tinggi dengan kerja keras dan kesungguhan disertai do’a kepada Yang Maha Kuasa. Selalu percaya dan terus bermunajat meraih rahmat dan berkah Allah. Allah akan membuka banyak jalan bagi para hamba yang bersunggguh-sungguh dalam perjuangan hidupnya, sebagaimana firman-Nya: “Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, benar- benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik.” (QS Al-Ankabut: 69).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here