Yuk, Kenali Penyebab Tubuh Sering Lelah dan Cara Mengatasinya

516

Muslim Obsession – Bekerja lima hari dalam sepekan seringkali membuat badan kita merasa lelah dan tidak bersemangat untuk melakukan apapun di hari libur. Alhasil, hari libur diisi dengan tidur seharian tanpa aktivitas lainnya.

Kondisi ini kemungkinan disebabkan karena tubuh mengalami kelelahan dan kekurangan energi. Maknanya, sudah saatnya untuk melakukan beberapa perubahan gaya hidup sederhana. Misalnya dengan tidur lebih awal dan mengelola stres dengan baik.

Mengutip Halodoc, tubuh sering lelah bisa menjadi tanda kondisi medis yang lebih serius. Untuk itu penting juga untuk mengetahui penyebab dan cara mengatasinya.

BACA JUGA: Manfaat Pisang, Bisa Kurangi Risiko Stroke Hingga Jaga Kesehatan Ginjal

Nah, berikut ini adalah alasan sekaligus cara mengatasi tubuh yang sering lelah.

Kurang Tidur

Kurang tidur menjadi penyebab paling jelas dari kelelahan kronis. Banyak orang menjalani hidup dengan perasaan terlalu stres atau terlalu sibuk untuk mendapatkan kualitas tidur yang dibutuhkan. Meskipun kurang tidur bukanlah kondisi medis semata, dokter mungkin bisa membantu mengelola stres atau meresepkan obat untuk membantu kesulitan tidur.

Akan lebih baik jika kamu mulai menentukan kebutuhan tidur. Orang dewasa rata-rata membutuhkan sekitar delapan jam tidur per malam, sayangnya hanya sedikit orang yang bisa melakukan. Seseorang mungkin saja memiliki hutang tidur yang menumpuk, dan itu membutuhkan waktu tidur ekstra untuk membayarnya.

BACA JUGA: 5 Jenis Sarapan yang Harus Dihindari Penderita Asam Lambung

Terlalu Banyak Mengonsumsi Karbohidrat

Mengonsumsi terlalu banyak karbohidrat olahan justru bisa menyebabkan tubuh terasa lelah sepanjang hari. Ketika gula dan karbohidrat olahan dikonsumsi, dapat menyebabkan kenaikan gula darah tubuh dengan cepat.

Lonjakan gula darah dan penurunan setelahnya, dapat membuat tubuh merasa lelah. Untuk menjaga tingkat energi tetap stabil, ganti gula dan karbohidrat olahan dengan makanan utuh yang kaya serat. Contohnya sayuran dan kacang-kacangan.

BACA JUGA: Yuk! Kenali Gejala Kanker Prostat Seperti Dialami SBY

Tidak Aktif Secara Fisik

Tubuh yang tidak aktif atau sering mager (malas gerak) bisa menjadi penyebab rendahnya energi. Padahal, faktanya aktif secara fisik dan berolahraga dapat mengurangi kelelahan, terutama pada orang yang mengidap sindrom kelelahan kronis.

Penelitian juga menunjukkan bahwa berolahraga dapat mengurangi kelelahan pada orang yang sehat dan pengidap penyakit, seperti kanker. Untuk meningkatkan energi, ubah kebiasaan mager dengan gaya hidup yang lebih aktif. Misalnya, memilih naik tangga daripada naik lift, dan berjalan kaki daripada membawa kendaraan saat menempuh jarak dekat.

BACA JUGA: Nah, Loh! Terlalu Banyak Makan Cabai Bisa Turunkan Daya Ingat?

Alergi Makanan

Sensitivitas atau intoleransi makanan biasanya menyebabkan gejala seperti ruam, masalah pencernaan, pilek, atau sakit kepala. Namun, kelelahan merupakan gejala lain yang sering diabaikan.

Penelitian menunjukkan bahwa kualitas hidup mungkin lebih terpengaruh oleh kelelahan pada mereka yang sensitif terhadap makanan. Intoleransi makanan yang umum terjadi yaitu gluten, susu, telur, kedelai, dan jagung.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here