Yuk ke Cappadocia, Tempat Hunting Foto Keren Seperti di Alam Mimpi!

1465
Cappadocia (Foto: Daily Sabah)

Muslim Obsession – Nama Cappadocia mungkin masih asing di telinga. Tapi tahukah Anda, Cappadocia adalah daerah bersejarah di Anatolia Tengah, terutama di Provinsi Nevşehir di negara Turki modern.

Pada zaman Herodotus, Cappadocia dilaporkan meliputi seluruh daerah dari Pegunungan Taurus ke wilayah Euxine (pada Laut Hitam), dengan batas selatan rangkaian pegunungan Taurus yang memisahkannya dari daerah Kilikia, batas timur hulu sungai Efrat dan dataran tinggi Armenia, batas utara Pontus, dan batas barat Likaonia serta bagian timur Galatia.

Nama ini secara tradisional digunakan dalam sumber-sumber Kristen sepanjang sejarah dan masih dipakai luas sebagai konsep turisme internasional di Turki untuk mendefinisikan daerah yang memiliki sejumlah keajaiban alam, khususnya “cerobong peri” (fairy chimney) dan warisan budaya Anatolia dan Turki yang unik.

Konon, Cappadocia juga disebut dalam Alkitab Kristen, antara lain dalam Kisah Para Rasul 2:9 sebagai salah satu daerah asal kelompok yang mendengarkan berita Injil pada hari Pentakosta tidak lama setelah peristiwa kematian dan kebangkitan Yesus Kristus.

Januari 2019 menjadi bulan terbaik dalam satu dekade dengan lebih dari 123.000 wisatawan yang berkunjung ke Cappadocia, mencakup 123.244 wisatawan lokal dan asing.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here