Wanita Lebih Cepat Tua Setelah Punya Anak, Benarkah?

892

Apakah bisa dicegah atau diatasi?

Memang, setelah menjadi orangtua, ada beberapa hal dalam hidup yang mesti dikorbankan. Tetapi, bukan berarti Anda tidak merawat diri sendiri. Tak ada salahnya saat akhir pekan, Anda bergantian dengan suami untuk mengurus anak dan meminta waktu untuk pergi ke salon kecantikan.

Di situ, Anda bisa mendapatkan perawatan wajah dan tubuh, seperti facialcreambath, potong rambut, manicure pedicure, dan lulur. “Tidak cuma perawatan dari luar saja, para ibu juga mesti mengonsumsi makanan yang bernutrisi, khususnya yang bernutrisi untuk kulitnya. Perbanyak makan sayur, buah, dan makanan berantioksidan serta kolagen,” pungkas dr. Devia.

Anggapan tentang wanita lebih cepat tua setelah punya anak ternyata sangat bergantung dari pola hidup yang Anda jalani. Kerusakan sel yang menyebabkan penuaan dini tidak akan terjadi apabila si ibu pandai mengelola stres dan tetap merawat diri. Anak memang prioritas utama, tetapi jangan biarkan diri sendiri menjadi prioritas terakhir. Sebab, jika ibu tampak segar, keluarga juga pasti ikut bahagia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here