Syiah Masukkan Wilayatul Faqih di Rukun Islam

1311
KH. Abdusshomad Buchori (Foto: Ngopibareng.id)

Jakarta, Muslim Obsession – Ketua Majelis Ulama Indonesia Jawa Timur (MUI), KH. Abdussomad Buchori mengatakan, Syiah memasukkan wilayatul faqih sebagai Rukun Islam versi mereka. Rukun Islam tersebut, menurutnya, sudah diterapkan oleh para pengikutnya.

“Suriah kadung (terlanjur) dikuasai Syiah. Dan Syiah di Suriah hanya 7% (minoritas), sebenarnya penduduknya Sunni. Tapi yang namanya penguasa kan punya power, punya senjata, punya aparat, akhirnya menguasai,” katanya, Selasa (27/3/2018).

Karena wilayatul faqih menjadi salah satu akidah Syiah, Kiai Abdussomad menilai orang Syiah di Indonesia juga berpotensi melakukan hal yang sama seperti di Suriah. Oleh sebab itu, orang Syiah yang masuk ke politik perlu diawasi.

“Ada potensi itu (seperti Suriah) nanti ke depan. Karena itu orang Syiah harus diawasi apalagi kalau dia masuk politik. Karena di negeri ini nanti yang jadi penguasa adalah politikus,” tuturnya.

Lebih jauh, Kiai Abdussomad mengimbau agar umat Islam tetap waspada. Meskipun ia berharap konflik itu tidak terjadi di Indonesia. “Faktor pemicunya harus kita perhatikan,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, ia meminta kepada Pemerintah harus memahami bahaya pemahaman Syiah. Ia menyarankan, agar Pemerintah bertanya kepada para ulama tentang akidah dan kesesatan Syiah.

“Kalau jadi pejabat itu perlu bertanya kepada ulama-ulama yang paham. Kalau toh memang belum ada keinginan untuk melarang, paling tidak ada usaha jangan sampai berkembang,” tukasnya. (Bal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here