Superstar K-Pop BTS Bakal Manggung di Arab Saudi

879
BTS

Riyadh, Muslim Obsession – Superstar Korean Pop (K-Pop) BTS dijadwalkan akan tampil pada 11 Oktober 2019 mendatang di Stadion Internasional King Fahd. 

Dilansir Arab News, Senin (15/7/2019) pertunjukan di Saudi adalah bagian dari tur dunia BTS “Love your self: Speak your self”. Sementara untuk harga tiket akan diumumkan kemudian.

Untuk diketahui, BTS (Bangtan Sonyeondan), juga dikenal sebagai Bangtan Boys, adalah sebuah boy band beranggotakan tujuh orang asal Korea Selatan yang dibentuk oleh Big Hit Entertainment. Nama tersebut kemudian berakronim menjadi Beyond the Scene pada bulan Juli 2017

Pada bulan Mei 2017, mereka memenangkan penghargaan Top Social Artist di Billboard Music Awards, menjadi grup Korea pertama yang memenangkan BBMA. Pada bulan Juni 2017, majalah Time menjadikan mereka sebagai salah satu dari 25 orang paling berpengaruh di internet.

Pada tanggal 20 November 2017, Guinness World Records mengungkapkan bahwa BTS mendapatkan sebuah rekor di edisi 2018 mereka sebagai orang yang “memiliki keterlibatan Twitter paling banyak di dunia sebagai grup musik”.

Di bulan Desember tahun itu, diungkapkan mereka menjadi selebritas yang paling banyak dicuitkan pada tahun 2017, menjadi “yang paling banyak disukai atau dicuitkan lebih dari setengah milyar (502 juta)” di seluruh dunia.

Pada tahun 2018, BTS berada di nomor satu di daftar Forbes Korea Power Celebrity, yang menempatkan selebritas paling kuat dan berpengaruh di Korea Selatan, dan juga menjadi artis termuda yang dianugerahi Order of Cultural Merit dari pemerintah Korea Selatan.

Di bulan September 2018, BTS memberikan sebuah pidato di United Nations sebagai duta dari UNICEF. Pada bulan Oktober 2018, BTS menjadi fitur di sampul majalah Time. Time menyebut mereka sebagai ‘Pemimpin Generasi Berikutnya’. (Vina)

BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here