Siarkan Kebaikan, Dompet Dhuafa Luncurkan Mobile Podcast

179

Jakarta, Muslim Obsession – Dompet Dhuafa memperkenalkan terobosan terbaru mereka, mobile podcast Bertamasya (Bercerita Program Pemberdayaan Masyarakat) usai pembukaan gelaran Jakarta Humanity Festival (Jakhumfest) 2023 di Pos Bloc, Pasar Baru, Jakarta Pusat, Ahad (29/1/2023).

Mobile Podcast ini dikemas dalam mobil yang dimodifikasi seperti studio berjalan.

Yayat Supriyatna, Sekertaris Yayasan Dompet Dhuafa menyebut bahwa ini menjadi upaya untuk menyiarkan kebaikan dalam kemasan obrolan-obrolan yang menarik. Targetnya adalah para milenial dan Gen Z.

Tidak hanya itu, Mobile Podcast ini juga bertujuan untuk memberikan kabar pada donatur dan masyarakat terutama yang berkaitan dengan peristiwa hingga bencana kemanusiaan. Agar para masyarakat bisa merespon kejadian tersebut dengan cepat dan tepat.

General Manager Komunikasi Dompet Dhuafa, Dian Mulyadi, juga berharap Mobile Podcast menjadi sumber informasi masyarakat. Terutama yang berkaitan dengan kejadian kemanusiaan hingga program-program yang digagas oleh Dompet Dhuafa.

“Harapannya Mobile Podcast ini bisa menjadi percepatan dalam rangka mengakses sumber-sumber informasi kemanusiaan, baik kebencanaan, sosialisasi, kemudian edukasi dan segala macam yang berkaitan dengan kemanusiaan,” ungkapnya.

Mobile Podcast in akan bereoperasi sebagai tim siaran dan berkeliling ke tempat-tempat yang menjadi objek pembahasan. Materi yang disiarkan tak lepas dari pilar-pilar yang dipegang oleh Dompet Dhuafa yakni pendidikan, kesehatan, ekonomi, sosial dakwah dan budaya.

Sebagai tahap awal, Mobile Podcast ini akan beroperasi di wilayah Jabodetabek. Namun seiring berjalannya waktu, Dian Mulyadi berharap bahwa Mobile Podcast ini akan digerakkan hingga ke luar wilayah Jabodetabek. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here