RUU Pesantren Disahkan, Tb Ace Hasan: Saya Bahagia dan Bersyukur

1362
Tubagus Ace Hasan Syadzily.
Tubagus Ace Hasan Syadzily.

Jakarta, Muslim Obsession – Wakil Ketua DPR-RI Komisi VIII yang membidangi agama, pemberdayaan wanita dan sosial, Tubagus Ace Hasan Syadzily, mengaku bahagia dan bersyukur atas disahkannya RUU Pesantren. Nantinya, draft RUU Pesantren tersebut akan dibawa ke dalam Rapat Paripurna DPR RI.

“Alhamdulillah, sebagai Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI saya turut mengesahakan RUU Pesantren untuk dibawa ke dalam Rapat Paripurna DPR RI. Sebagai orang yang dibesarkan dalam dunia pesantren, pengesahan RUU ini tentu membahagiakan saya,” kata Ace, seperti dikutip dari akun Facebook pribadinya, Jumat (20/9/2019).

Menurut Ace, keberadaan RUU Pesantren merupakan pengakuan negara (rekognisi) terhadap lembaga Pesantren yang merupakan lembaga pendidikan, dakwah dan pemberdayaan masyarakat yang memiliki nilai historis yang berbasis masyarakat.

“Dalam RUU Pesantren ini menegaskan tentang keberadaan Pesantren sebagai lembaga yang mandiri dan memiliki ciri khas tersendiri sebagai institusi yang menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, menyemaikan akhlak mulia serta memegang teguh ajaran Islam rahmatanlilalamin yang tercermin dari sikap rendah hati, toleran, moderat, dan nilai-nilai luhur bangsa lainnya dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” pungkasnya. (Way)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here