Pilkada Depok, Ketua PA 212: Saya Titipkan Islam

763
Sejumlah tokoh nasional hadir dalam acara peletakan batu pertama pembangunan Musholla dan Rumah Quran Majlis Sayyidul Aulia di samping kediaman Ketua PA 212 Ustadz Slamet Maarif di kawasan Harjamukti, Cimanggis Depok, Ahad (18/10/2020). (Foto: istimewa)

Depok, Muslim Obsession – Ketua PA 212 Ustadz Slamet Maarif berpesan kepada partai politik pengusung kedua kandidat dari parpol berbasis massa Islam agar tetap menjaga tali silsturahim meskipun kandidat yang diusung sebagai Calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Depok berbeda.

“Saya sengaja tidak mengundang kedua kandidat, tetapi kita harus tetap menjaga persatuan umat, silaturahim, sekalipun pilihan kita berbeda,” ujar Ustadz Slamet saat memberikan sambutan pada acara peletakan batu pertama pembangunan Musholla dan Rumah Quran Majlis Sayyidul Aulia di samping kediamannya di kawasan Harjamukti, Cimanggis Depok, Ahad (18/10/2020).

Tampak hadir sejumlah anggota DPRD Depok dan Jawa Barat dari PAN, PKS dan Gerindra. Tampak pula Ketua Umum Parmusi (Persaudaraan Muslimin Indonesia) H. Usamah Hisyam, Pimpinan Ponpes Al-Uum KH. Misbachul Anam, mantan Sekrtaris PA 212 Ustadz Bernard Abdul Jabbar yang memberikan taushiyah.

Menurut Slamet, perbedaan pilihan dalam pilkada itu biasa. Umat Islam harus semakin dewasa dalam menentukan pimpinan daerahnya.

“Kedua pasang kandidat kita kenal baik pengabdiannya. Jadi, silakan warga Depok memilih. Yang terpenting, kepada kedua kandidat, saya titipkan Islam, Islam, Islam,” tegas Slamet.

Ia mengungkapkan rasa terima kasih kepada sahabat-sahabatnya yang telah membantu menjadi donatur dalam pembebasan 100 m­2 lahan tanah mushalla. Di antaranya Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Ketua Umum Parmusi H. Usamah Hisyam, Irjen Pol Suntana dan banyak lagi para anggota dewan lainnya.

Pada kegiatan tersebut, panitia menjual sebuah tongkat unik dan batu cincin milik KH Misbachul Anam yang dananya sebesar Rp30 juta diinfakkan untuk pembangunan mushalla. Panitia juga berhasil menggalang bantuan dana undangan sekitar lebih dari Rp.25 juta. (Mam)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here