Pasukan Suriah Sita 70% Bantuan Medis

746
Pasukan Israel sita sebagian besar bantuan medis (Photo: Istimewa)

Suriah, Muslim Obsession – Hampir satu bulan terakhir, untuk pertama kalinya, konvoi bantuan kemanusiaan sebanyak 46 truk memasuki Ghouta Timur. Namun, sebagian besar bantuan medis disita oleh pasukan Suriah.

Puluhan truk tersebut termasuk perlengkapan bedah dan obat-obatan, serta 5.500 kantong makanan dan tepung cukup untuk 27.500 orang.

Salah satu pejabat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menuturkan, pemerintah telah memblokir 70 persen obat-obatan atau bantuan medis. Di antaranya ialah, perlengkapan bedah, insulin dan bahan vital lainnya untuk mencapai daerah tersebut.

Dikutip dari Al-Jazeera, Selasa (6/3/2018), ICRC membenarkan beberapa peralatan medis telah diblokir, namun tidak memberikan rincian. Ali Al-Za’tari, seorang pejabat senior PBB mengatakan, pengiriman tersebut memakan waktu berjam-jam, bahkan hingga menjelang malam.

Lebih dari 700 warga sipil Suriah dilaporkan tewas dalam serangan udara sejak 18 Februari 2018. Observatorium untuk Hak Asasi Manusia Suriah (SOHR) mengatakan, jumlah korban tewas dapat meningkat saat mayat diambil dari reruntuhan. (Vina)

 

BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here