Parmusi akan Melakukan Safari Dakwah ke Perbatasan Indonesia-Timor Leste

1715
Sambas 1
Ketua Umum Parmusi, H. Usamah Hisyam, menyerahkan bantuan kepada perwakilan Dai Parmusi wilayah Sambas, Ustadz Ashari, Kamis (9/11/2017).

Jakarta, Muslimobsession.com – Persaudaraan Muslimin Indonesia (Parmusi) akan melakukan safari dakwah ke perbatasan Nusantara Tenggara Timur (NTT) – Timor Leste pada 25-30 November 2017. Safari dakwah ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum Parmusi Usamah Hasyim dengan melibatkan pengurus wilayah Parmusi NTT.

Usamah mengatakan, safari dakwah ini diadakan sebagai bentuk konsistensi Parmusi untuk menyebarkan syiar Islam, mengajak kebaikan kepada semua lapisan masyarakat melalui para dai Parmusi yang sudah tersebar di daerah-daerah perbatasan negara. Sehingga tujuan Parmusi menjadikan Islam rahmatan lil alamin bisa tercapai dengan baik.

“Dengan safari dakwah ini kita ingin mengetahui sejauh mana pembinaan umat di daerah perbatasan itu bisa berjalan dengan baik, karena sering kali di daerah perbatasan ini persoalan yang dihadapi masyarakat kurang diperhatikan,” ujar Usamah, Jumat (24/11/2017).

Menurutnya dakwah Parmusi bukan hanya sekedar memberikan pemahaman tentang ajaran Islam atau menyangkut tentang ibadah mahdhah dan ghairu mahdhah, tapi lebih dari itu, dakwah Parmusi juga konsen memberikan pemecahan dari berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat, seperti sosial ekonomi.

“Tidak hanya untuk membina umat di bidang pendidikan, para dai Parmusi yang telah mendapatkan pelatihan dan pendidikan dakwah itu juga harus bisa melakukan membina umat di bidang ekonomi dan sosial,” terang Usamah.

Usamah menambahkan sejak awal Parmusi memang menargetkan adanya 30 ribu dai yang akan ditempatkan di daerah perbatasan pada tahun 2018 mendatang. Masing-masing kecamatan akam diisi oleh lima dai. “Penempatan dai ke sejumlah wilayah di tanah air ini, insya Allah, menjadi program reguler Parmusi setiap tahun. Dan alhamdulillah sudah banyak yang jalan,” jelasnya.

Dalam Safari Dakwah Parmusi di NTT ini akan mengunjungi sejumlah tempat, yaitu di Kabupaten Atambua yang merupakan daerah perbatasan Indonesia dengan Timor Leste, kemudian berlanjut ke Kabupaten Malaka, Belu, Kupang, dan Pulau Rote. Di setiap tempat yang dikunjungi, Parmusi akan melakukan bakti sosial.

“Salah satu kegiatannya nanti ada pembuatan sumur bor, pemberian sembako, sunatan masal dan juga ada sesi jumpa tokoh bersama para dai Parmusi,” jelasnya.

Sebelumnya Usamah juga telah melakukan kunjungan ke berbagai daerah untuk melihat langsung kondisi pembinaan umat oleh para dai di lapangan. Terakhir Usamah mengunjungi tempat di pedalaman Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat pada (9/11). Di sana Parmusi memberikan 10 ekor kambing untuk pemberdayaan para dai. (Albar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here