Malaysia Jadi Tujuan Ekspor Pertama Makanan Halal Korea

1114
Indonesia jadi opsi kedua setelah Malaysia untuk tujuan negara ekspor makanan halal Korea Selatan (Photo: Korea Bizwire)

Seoul, Muslim Obsession – Malaysia menduduki puncak dari daftar tujuan pengiriman makanan halal Korea Selatan di luar negeri sebesar 43,3 persen. Posisi berikutnya diikuti Indonesia sebesar 38,6 persen dan Thailand sebesar 7,9 persen.

Demikian hasil survei Korea Small Business Institute (KOSBI), Kamis (29/3/2018) terhadap 141 usaha kecil Korea Selatan yang mengekspor makanan halal. Data tersebut dikumpulkan sejak Juni 2017.

Dilansir Korea Bizwire, Kamis (29/3/2018), makanan halal mengacu pada produk makanan yang disiapkan dengan cara khusus sesuai dengan hukum Syariah Islam, yang tidak hanya mencakup daging tetapi juga buah dan sayuran. Rata-rata jumlah ekspor masing-masing perusahaan adalah 1,09 miliar won (US $ 1,02 juta).

Tercatat sekitar 64,5 persen perusahaan yang disurvei mengatakan mereka memutuskan untuk masuk ke pasar makanan halal di luar negeri, karena potensi pertumbuhan ekonominya menggiurkan.

Perusahaan-perusahaan yang disurvei juga mengeluh kurangnya saluran distribusi yang kuat, kurangnya informasi tentang pasar halal global dan kesulitan mendapatkan sertifikasi makanan halal.

Sementara itu, otorisasi halal yang diberikan oleh Federasi Muslim Korea (KMF) saat ini sudah diakui di Malaysia dan Singapura. Pemerintah Korea Selatan juga telah bernegosiasi dengan beberapa negara Muslim sehingga sertifikasi halal lokal dapat diterima di sana.

Korea memperkirakan pasar makanan halal yang mencakup populasi Islam sebesar 1,7 miliar akan tumbuh menjadi US $ 2,7 triliun pada tahun 2021. Tumbuh signifikan dari angka $ 1,7 triliun pada tahun 2015. (Vina)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here