Jokowi: Semua Ujian Bisa Dilalui dengan Sabar, dan Mendekat ke Allah

411

Jakarta, Muslim Obsession – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan pentingnya kesabaran dalam menghadapi berbagai macam cobaan. Seperti halnya bangsa Indonesia dan bangsa-bangsa lain yang kini sedang mendapat cobaan dengan adanya pandemi Covid-19 ini.

Hal itu disampaikan Jokowi melalui postingan pada akun Facebook-nya, Selasa (20/7), usai menjalani shalat Iduladha di halaman Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

Dalam hal ini Jokowi mengutip khutbah yang disampaikan oleh anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) selaku khatib shalat Idul Adha.

“Saya melaksanakan shalat Idul Adha pagi ini di halaman Istana Kepresidenan Bogor dengan jamaah terbatas. Yang bertindak sebagai muazin, imam, dan khatib adalah anggota Paspampres,” tulis Jokowi, Selasa (20/7).

Dia juga mengutip isi khutbah sang khatib soal kesabaran. “Semua cobaan dapat kita lalui dengan baik manakala dihadapi dengan sabar. Sabar berkorban menjalankan ajaran Islam dan melepaskan egoisme untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT’.”

Sebelumnya, mantan Wali Kota Solo itu menyampaikan seluruh pihak butuh lebih banyak berkorban di tengah pandemi Covid-19. Dia mengatakan pandemi ini adalah momentum untuk menguatkan solidaritas.

Dia menyebut pandemi sebagai ajang memperkuat persaudaraan antarmuslim dan antarmanusia untuk bangkit.

Demikian disampaikannya saat menghadiri Takbir Akbar Hari RayaIduladha1442 Hiriah secara virtual.

“Di tengah pandemi seperti saat ini, kita perlu kesediaan lebih banyak berkorban lagi, mengorbankan kepentingan pribadi, dan mendahulukan kepentingan masyarakat serta sesama,” kata Jokowi dalam acara yang disiarkan kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin (19/7).

Ini merupakan kali kedua Hari Raya Iduladha diperingati di masa pandemi Covid-19. Pemerintah mengeluarkan sejumlah aturan berupa pembatasan guna mencegah penularan virus corona (Covid-19).

Diantaranya adalah dengan membatasi kegiatan ibadah berjemaah di tempat ibadah pada daerah pelaksana Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Selain itu, pemerintah juga meniadakan salat Iduladha di masjid/musala dan ruang terbuka pada daerah zona merah dan oranye sebagaimana surat edaran Menteri Agama. (Albar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here