Ini Amalan Sederhana, Pembuka Jalan Ke Surga

1311

2. Menyingkirkan batu dari jalan.

Setiap kita pasti pernah mengalami atau menemukan kejadian sebagaimana judul pada poin ini. Terdapat batu atau benda-benda yang berkemungkinan membahayakan orang-orang di jalan. Meski banyak orang menyaksikan, tapi sedikit dari mereka yang tergerak hatinya, sadar akan tuntunan baginda Nabi untuk sekiranya mencoba menyingkirkan. Ada banyak manusia yang tidak menyadari betapa pahala yang Allah sediakan bagi mereka yang bersedia mengerjakan amalan teramat sederhana itu; menyingkirkan batu dari jalan.

Tidak banyak pula manusia yang paham keutamaan, hingga godaan syaitan untuk memalingkan pandangan dan hatinya terasa demikian besar. Padahal dalam sebuah riwayat, Imam Bukhari menerangkan, “Barangsiapa menyingkirkan gangguan dari jalan kaum muslimin, maka akan dicatat untuknya satu kebaikan, maka ia akan masuk surga”

3. Menjenguk orang sakit.

Kepedulian datangnya dari hati, bukan dari yang lainnya. Meski punya sejuta teman, tapi tidak banyak dari mereka yang memilih peduli saat kita sedang jatuh atau dalam kondisi yang tidak baik. Tidak perlu membayangkan yang terlampau berat, saat kita sakit pun, berapa dari jumlah teman yang bersedia meluangkan waktu menjenguk? Berapa dari mereka yang di tengah sibuknya, memilih untuk menyisakan waktu, tenaga dan kesempatan untuk mendatangi kita, memberikan semangat.

Sudah bisa dipastikan, tidak akan sebanyak semestinya – hanya beberapa. Begitu pula dengan yang terjadi pada kita. Jika ada teman yang sedang sakit, apakah dengan menyegerakan diri kita tergerak menjenguknya? Atau kita justeru mencari-cari alasan agar dinilai sibuk dan tidak ada waktu.

Lagi-lagi, kepedulian datangnya dari hati. Sesibuk-sibuknya kita, jika bersedia meluangkan waktu, tidak akan pernah keluar kata-kata; tidak ada waktu. Terlebih jika kita paham pada ganjaran yang akan diberikan pada orang yang bersedia menjenguk saudaranya di saat sakitnya.

Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dan Abu Hurairah, “Barang siapa menjenguk orang sakit atau mengunjungi saudaranya karena Allah, maka malaikat berseru: “Engkau adalah orang yang baik, langkahmu adalah langkah yang baik, dan engkau telah mendapatkan suatu posisi di surga”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here