Herbalis Malaysia: Bekam Pengobatan Alternatif Sepanjang Zaman

1665

Muslim Obsession – Pakar Herbalis Malaysia, Prof. Dr. Ab. Aziz Al-Safi mengatakan, Bekam yang merupakan metode pengobatan alternatif sepanjang zaman.

Hal itu disampaikannya pada saat memberikan materi pada acara Seminar Kesehatan yang digagas oleh Sekolah Tinggi Shuffah al-Quran Abadullah Bin Masud (SQABM), Sabtu (27/4), di Hotel Sheraton, Bandar Lampung.

Seminar kesehatan bertema “Seminar Kesehatan Islami, Kupas Tuntas Kesehatan ala Rasulullah” tersebut bertujuan untuk menggugah kesadaran kaum Muslimin agar mengikuti contoh Rasulullah dalam bidang kesehatan.

Aziz Al-Safi mengatakan berdasarkan penelitian yang dilakukannya pada 2011 hingga 2014 dengan mengambil 93 orang yang berumur di antara 30 dan 60 tahun untuk menguji manfaat bekam terhadap kesehatan manusia.

“Kami meneliti beberapa subjek untuk mengetahui manfaat bekam dari sisi kesehatan, baik mereka yang sehat mengalami resiko penyakit jantung, diabetes dan darah tinggi, dan lain sebagainya,” kata pakar kesehatan dari Fakultas Kedokteran Lincoln University College Malaysia itu dikutip dari Mina News.

Dia mengatakan dalam pemaparan materi bertajuk dengan tajuk “Pengobatan Rasulullah dalam Tinjauan Sains” itu, dari penelitian yang dilakukan selama empat bulan bekam dapat mengendalikan diabetes dengan menurunkan kadar gula darah (FBS).

“Kami menemukan Berbekam dapat mengontrol tekanan darah dengan menurunkan tekanan darah sistolik (SBP), menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke dengan menurunkan kadar antigen Von Willebrand (VWF) dan meningkatkan fungsi endotelial,” ungkapnya.

BAGIKAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here