Filosofi Burung

802

Oleh: Sulaeman Jazuli (Dosen UIN Banten)

 ثق بقدراتك فالطير على الشجرة لا يخاف أن ينكسر لأنه لا يثق بالغصن بل يثق باجنحته

“Percayalah terhadap kemampuan Anda sendiri. Seekor burung pun ketika bertengger di pohon, ia tidak merasa khawatir akan jatuh, karena ia lebih percaya kepada sayapnya-daripada dahan pohon itu-“.

 أعظم خطأ ممكن أن ترتكبه فى حياتك , هو أن تستمر فى الخوف من أنك ستتخطىء

“Kesalahan paling fatal yang menelikung hidup Anda, adalah Anda selalu terhantui rasa salah yang berkepanjangan”.

BACA JUGA: Filosofi Puasa 6 Hari di Bulan Syawal

Syarah:

Apapun wujud dan bentuk dari sebuah keputusan yang akan anda ambil, karakter alamiahnya sudah barang pasti mengangkut muatan efek konsekuensi serta risiko.

Namun sekali-sekali Anda jangan terjegal oleh asumsi pesimistis yang berlebihan dari efek konsekuensi serta risiko tersebut, sehingga yang senantiasa menyambul ke permukaan adalah bayangan “kegagalan”.

Sampai kapan Anda berguling terus dalam bayangan kegagalan? Berani mengambil efek konsekuensi serta risiko, sesungguhnya adalah makna lain dari sebuah “kesuksesan”.

BACA JUGA: Filosofi Gembira dalam Tradisi “Munggahan” Jelang Ramadhan

Belajarlah dari filosofi burung. Dia bertengger di atas dahan sebuah pohon, sama sekali tidak merasa khawatir jatuh. Karena, ia lebih percaya kepada sayapnya daripada kepada dahan itu sendiri.

Kalaupun mesti jatuh, sayapnya yang akan menjadi juru selamat. Demikian halnya Anda, Anda kan punya akal pikiran, kenapa mesti pesimis: أفلا تعقلون?

Sebuah kesalahan apapun wujudnya , itu adalah sifat manusia, siapapun dia . Untuk itu, mesti dimaklumi adanya. Namun, tidak ada sebuah kesalahan yang dianggap paling salah, kecuali selamnya merasa diri bersalah. Itulah dia biang keroknya “salah”.

Salah atau kesalahan, sekali-sekali janganlah dijadikan musuh dan perintang. Malah justru sebaliknya, jadikanlah ia sebagai alat picu untuk mencari yang benar dan sebuah kebenaran. Berkali-kali kita jatuh, cepat berdiri jangan mengeluh. Berkali-kali kita gagal, kembali berdiri dan cari akal.

 والله أعلم بالصواب وإليه ترجع الأمور

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here