Doa Saat Terancam dan Kekurangan

408

Oleh: A. Hamid Husain (Alumni Pondok Modern Gontor, King Abdul Aziz University, Ummul Qura University, dan Pembina Alhusniyah Islamic School)

Allah SWT mengajarkan doa-doa agar terlepas dari rasa ketakutan akibat terlanjur berbuat salah dan doa memohon limpahan rezeki saat terpuruk akibat telah berbuat kesalahan.

TRUE STORIES:

Mari kita buka Al-Quran Surah Al-Qashas, surah ke-28 dari halaman 387, di sini ada beberapa doa berurutan mengikuti alur kisah nyata untuk kita contoh bagaimana seorang nabi berdoa, sehingga dia berhasil lepas dari ancaman, rasa takut, kesulitan dan kelaparan.

1- Doa memohon ampunan jika terlanjur berbuat dosa:

رَبِّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي فَاغْفِرْ لِي

Rabbi innii zhalamtu nafsii, fagh-fir lii.

“Yaa Allah Tuhanku, sungguh aku telah merugikan diriku sendiri, telah menganiaya diriku sendiri, maka ampunilah aku,” (QS Al-Qashas 28, ayat 16, halaman 387).

BACA JUGA: Shalat Berjamaah “Sekeluarga” Kunci Kebahagiaan

2- Doa memohon dijauhkan dari ancaman dan rasa takut:

رَبِّ نَجِّنِي مِنَ الْقَوْمِ الظَّالِمِينَ

Rabbi najjinii minal qaumizhzhalimiin.

“Yaa Allah Tuhanku, selamatkanlah aku dari orang-orang yang zhalim,” (QS Al-Qashas 28, ayat 21, halaman 387).

3- Doa memohon limpahan rezeki, terlepas dari kesulitan dan kekurangan hidup sehari hari:

رَبِّ إِنِّي لِمَا أَنْزَلْتَ إِلَيَّ مِنْ خَيْرٍ فَقِيرٌ (القصص ٢٨ الاية ٢٤)

Rabbi, innii limaa anzalta ilayya min khoirin faqiir.

“Yaa Allah, Tuhanku, sungguh aku sangat membutuhkan makanan dan kebaikan kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku),” (QS. Al-Qashas 28, ayat 24, halaman 388).

BACA JUGA: Shalat Menjauhkan Kesulitan Hidup dan Siksa Kubur

POINTERS:

1- Dalam hidup ini, kita tidak terlepas dari ketiga hal tersebut dia atas, yaitu: terlanjur berbuat dosa, rasa takut, kekurangan harta.

2- Maka setelah bekerja, berusaha dengan sungguh-sungguh, perbanyaklah doa, memohon pada Allah, seperti yang Allah SWT ajarkan di atas.

3- Selain berusaha dan berdoa, iringi pula dengan: ringan tangan menolong, dan banyak bersedekah. Niscaya Allah akan mempercepat terkabulkannya doa.

Semoga Allah SWT senantiasa mengijabah doa-doa kita, dan menganugerahkan kita kemampuan untuk rajin menolong, bersedekah dan berdoa.

Dan senantiasa pula Allah membimbing kita untuk selalu eling mengingat Allah, bersyukur dan beribadah dengan sebaik-baiknya pada Allah SWT.

اللهم اعنا على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Jatuh Tempo | Muslim Obsession Batal balasan

Please enter your comment!
Please enter your name here