Di Balik Perintah Allah, Pasti Ada Keindahan

336

Oleh: A. Hamid Husain (Alumni Pondok Modern Gontor, King Abdul Aziz University, Ummul Qura University, dan Pembina Alhusniyah Islamic School)

Ternyata di balik ketidaktahuan kita, Allah SWT telah menyiapkan kejutan yang indah. Ada hikmah kemuliaan di balik ketidaktahuan kita.

TRUE STORIES:

1- Seringkali Allah SWT berkehendak pada detik-detik terakhir dalam ketaatan hamba-hamba Nya.

2- Jangan pernah berkecil hati jika sepertinya belum ada jawaban doa. Karena terkadang Allah SWT mencintai kita dengan cara yang tidak kita duga, bahkan terkadang tidak kita suka.

3- Allah SWT memberi apa yang kita butuhkan, bukan apa yang kita inginkan. Karena Allah SWT lah Yang Maha Mengetahui apa yang terbaik dan apa yang menyelamatkan kita.

BACA JUGA: Sedekah, Pelampung Penyelamat

POINTERS:

1- Berbaik dugalah selalu pada takdir dan iradah Allah, sabar menerimanya dan sabar menaati aturan Allah.

2- Taati dan lakukan apa-apa yang diperintahkan Allah, dan jauhi larangan-Nya, engkau akan selamat dan bahagia Dunia Akhirat.

3- Paling tidak ada 6 hal yang semua kita pasti mendambakannya, serta berusaha untuk mendapatkannya, yaitu: penampilan yang menarik, harta yang banyak, selalu sehat dan kuat, pasangan hidup yang saling mencintai dan peduli, anak-anak yang patuh dan sukses, keluarga, tetangga dan teman yang menyayangi.

Ke-6 hal ini semua, sangat mudah kita peroleh, hanya butuh waktu sekitar 20 menit saja. Bagaimana caranya?

BACA JUGA: Berbuatlah

Rasulullah ﷺ bersabda:

1- Siapa yang meninggalkan Shalat Subuh maka wajahnya selalu muram tak ada cahaya,

2- Siapa yang meninggalkan Shalat Zhuhur, tidak ada keberkahan dalam harta dan rezekinya,

3- Siapa yang meninggalkan Shalat Ashar, akan selalu merasa lelah, tidak ada tenaga dan rasa optimis dalam pikiran dan badannya,

4- Siapa yang meninggalkan Shalat Magrib tidak akan ada hasil yang bisa diperoleh dari anak-anak keturunan.

5- Siapa yang meninggalkan Shalat Isya’ tidak akan ada ketenangan di malam malam hari yang mestinya bisa tidur dengan nyenyak.

BACA JUGA: Jika Demam Tinggi

6- Jika sudah rajin melaksanakan Shalat 5 waktu, dan Sunnah Rawatibnya, namun belum juga terwujud doa-doa dan keinginan, maka tingkatkan lagi KUALITAS dan kekhusyuan shalatmu.

Semoga Allah SWT senantiasa mengijabah doa-doa kita, dan menganugerahkan kita kemampuan rajin Shalat berjamaah terutama di masjid.

Dan senantiasa pula Allah SWT membimbing kita untuk selalu eling mengingat Allah, bersyukur dan beribadah dengan sebaik-baiknya pada Allah SWT.

اللهم اعنا على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Nany Lahay Batal balasan

Please enter your comment!
Please enter your name here