5 Top Situs Islam 2018 di Sevilla

2094
Sevilla

Muslim Obsession – Lonely Planet merupakan buku panduan perjalanan dan penerbit media digital terbesar di dunia. Mereka telah mengumumkan kota wisata terbaik tahun 2018 adalah kota Sevilla, yang berpusat di Andalusia.

Di Sevilla ada rumah flamenco, pertempuran banteng, tapas, dan situs lainnya dengan lebih dari 500 ratus tahun sejarah Muslim. Berikut lima situs warisan budaya Islam yang wajib dikunjungi di Kota Spanyol, yang dulu dikenal dengan nama “Ishbiliya”.

  1. THE GIRALDA

Menara lonceng berdiameter 90 meter ini dulunya merupakan menara masjid kota. Dibangun antara tahun 1184 dan 1198 pada kekuasaan Almohad. Tidak hanya dikatakan sebagai bangunan Islam paling sempurna di Spanyol, Giralda adalah simbol resmi kota Sevilla.

Di puncaknya, kita akan dibawa pada suasana Kristen abad ke-16, yang dibuat setelah menara tersebut diubah menjadi menara lonceng. Yang awalnya masjid, kini diubah menjadi gereja. Giralda juga merupakan tempat terbaik di kota Sevilla untuk melihat pemandangan yang spektakuler.

  1. THE ALCAZAR

Alcazar sering dilupakan oleh pencari warisan budaya Andalusia. Karena situs tersebut dibangun oleh raja-raja Kristen di lokasi benteng Muslim abad ke-10. Namun, arsitek mereka adalah Muslim.

Halaman mewah yang dibangun oleh King Pedro I ini merupakan replika langsung yang ada di Alhambra Granada, lengkap dengan fitur air dan lengkungan arabesque. Bahkan di dalam Alcazar, raja-raja Kristen memuji Tuhan mereka dalam bahasa Arab yang modis, menggunakan tulisan-tulisan seperti “Wa la ghalib illahi Allah” yang artinya “Tidak ada pemenang selain Tuhan.”

  1. TORRE DEL ORO

Disebut Menara Emas pada abad ke-13 ini juga merupakan konstruksi Almohad. Tempat itu menghadap ke Sungai Guadalquivir (dari bahasa Arab “Wadi al Kabir”, atau “Sungai Besar”) di tempat yang dulunya merupakan sudut kota kuno. Nama Menara Torre  Del Oro diambil dari  sebuah kepercayaan, karena pada zaman dulu kubahnya dilapisi ubin emas. Saat ini, Torre Del Oro adalah rumah bagi museum maritim.

  1. PATIO DE LOS NARANJOS

Merupakan bagian dari Masjid Agung Ishbiliya. Di halamannya terdapat Giralda yang merupakan sisa bangunan Islam masa lampau. Berisi 66 naranjos (pohon jeruk, yang konon diperkenalkan kepada Andalusia oleh kaum Muslim) dan memiliki banyak lengkungan arabesque di sepanjang dinding taman, mengapit Puerta del Perdon, sebuah gerbang pada era Muslim yang menakjubkan. Dengan air mancur yang menetes di tengah. Patio de Los Naranjos adalah oasis yang sempurna untuk sekedar duduk dan merenungkan peradaban Muslim lima abad lalu di Sevilla.

  1. BANOS ARABES

Penghormatan modern terhadap budaya kuno Ishbiliya, Aire de Sevilla menawarkan pengalaman kamar mandi dan berendam klasik dengan setting yang membangkitkan semangat Muslim. Pemandiannya ditempatkan di sebuah kamar yang menghadap ke halaman terbuka.

Aire de Sevilla menawarkan sejumlah perawatan di dalam kamar yang diterangi cahaya lilin lembut, termasuk kolam dingin, dua tempat yang hangat, dan ruang uap. (Vina – Berbagai Sumber)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here